MALANG, KOMPAS.TV - Sore tadi (04/10) Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo mengungkap update terkini terkait investigasi soal Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 125 orang pada Minggu kemarin.
Tim penyidik dari Bareskrim dan Polda Jatim saat ini sudah memeriksa 29 orang saksi, 23 dari anggota Polri yang bertugas di Stadion Kanjuruhan dan 6 orang saksi, salah satunya panitia penyelenggara.
Baca Juga: [FULL] Keputusan Hasil Investigasi Komdis PSSI atas Tragedi Kanjuruhan, Panpel dan Arema FC Disanksi
Pemeriksaan panitia penyelenggara masih akan dilanjutkan hingga besok (05/10).
Irjen Dedi Prasetyo juga menegaskan bahwa Tim Investigasi sudah menaikan status kasus tragedi Kanjuruhan dari penyelidikan menjadi penyidikan.
Selain itu, Tim Labfor juga masih mendalami 6 titik CCTV di Stadion Kanjuruhan, khususnya di pintu 3, pintu 9, pintu 10, pintu 11, pintu 12 dan pintu 13.
Berdasarkan analisa, ke-enam pintu tersebut merupakan titik lokasi dengan korban terbanyak.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.