Kompas TV video vod

Langkah Menko Luhut Setelah Dapati Kantor Pusat Perusahaan Perkebunan Sawit Berada di Luar Negeri

Kompas.tv - 30 Mei 2022, 22:58 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

KOMPAS.TV - Usai diperintah Presiden Joko Widodo untuk ikut menyelesaikan masalah minyak goreng, Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan berencana mengaudit perusahaan perkebunan kelapa sawit.

Menko Luhut yang kini menjabat sebagai Koordinator dan Pengawas bersama satgas pangan terkait minyak goreng menyebut bahwa ada 300.000 hingga 500.000 hektar kebun kelapa sawit, kantor pusatnya justru di luar negeri.

Sementara itu, Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia atau GAPKI menyambut baik rencana audit.

Baca Juga: Luhut: Hampir 500 Ribu Hektare Kebun Sawit di Indonesia Tapi Kantor Pusatnya di Luar Negeri!

Namun, GAPKI meminta agar proses audit dilakukan secara sinergis dengan Kementerian Pertanian, Kementerian Perindustrian, dan Kementerian Perdagangan.

Pemerintah menegaskan, audit perusahaan diharapkan akan mempercepat pembenahan tata niaga minyak goreng sehingga dapat menstabilkan harga dan ketersediaan pasokan. 

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x