CIAMIS, KOMPAS.TV - Bus pariwisata Pandawa yang membawa sekitar 60 penumpang mengalami kecelakaan di turunan Pari, Kampung Paripurna, Desa Payungsari, Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis, Sabtu (21/05) petang.
Data sementara, sebanyak 4 orang dinyatakan meninggal dunia dan 24 orang mengalami luka berat dan ringan.
Menurut saksi mata Nana Suryana (32) warga Balaraja, Tangerang. Dirinya adalah koordinator rombongan penumpang dan duduk di samping sopir.
Menurutnya, bus membawa 60 orang penumpang setelah ziarah di Panjalu menuju Pamijahan, Tasikmalaya.
Baca Juga: Kecelakaan Bus di Ciamis Diduga Akibat Rem Blong, Korban Selamat: Sopir Juga Udah Berusaha
Saat berangkat, kondisi bus masih bagus dan rem masih ada.
Namun, saat jalan menurun terakhir sopir bilang rem tidak ada alias blong. Awalnya, dikira bercanda namun ternyata benar.
“kira saya mah itu sopir bercanda gitu, ternyata beneran” katanya.
Semua penumpang sudah panik dan sopir yang diketahui memiliki nama samaran Ipay sudah banting setir ke kiri dan ke kanan untuk mencari selamat.
“ya panik, panik, itu sopir sudah berusaha dia pengen cari tempat untuk ngebuang, memang treknya sudah terjal banget” tambahnya.
Namun, nahas bus tak dapat dikendalikan lalu menabrak sejumlah mobil hingga menabrak bengkel dan tiga unit rumah.
Video Editor: Vila Randita
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.