Kompas TV video vod

Ini Bahayanya Mengecat Kulit Seperti Manusia Silver

Kompas.tv - 17 Mei 2022, 13:03 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KOMPAS.TV - Keberadaan manusia silver sering kali kita jumpai saat berada di jalan raya. para manusia silver terpaksa mengecat seluruh tubuh dengan cat berwarna silver demi mencari uang.

Namun bila dilihat dari sisi kesehatan, bahaya penyakit kulit mengintai manusia silver.

Terlebih cat yang dipakai bukanlah body painting yang memang dibuat khusus untuk kulit.

Melainkan terbuat dari cat sablon yang diencerkan dengan minyak tanah, bensin, atau dicampur dengan pilok.

Hal ini justru sangat berbahaya, karena bahan yang dipakai adalah perwarna tekstil dan sangat tidak direkomendasikan dipakai ke kulit.

Baca Juga: Rugi Jika Tak Dicoba, Daun Kelor Ternyata Bisa Atasi Jerawat dan Flek Hitam, Begini Cara Mengolahnya

Cat tersebut juga sangat beresiko mengenai mata, hidung, dan mulut.

Dampak jangka pendek yang ditimbulkan dari pengecatan ini bisa menyebabkan dermatitis dimana kulit menjadi gatal dan merah, bahkan paling parahnya kulit bisa melepuh.

Dampak jangka panjangnya tidak hanya berdampak pada kulit, dimana cat yang dipakai ke seluruh muka bisa terhirup, tertelan, atau masuk ke mata, dan dapat menyebabkan karsinogenik yang dapat meningkatkan resiko kanker.

 

Disclaimer: Program ini sudah pernah tayang pada 11 Oktober 2021 di channel YouTube KompasTV.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x