KOMPAS.TV - Presiden Jokowi hari ini berangkat ke Washington DC, Amerika Serikat untuk menghadiri KTT ASEAN - Amerika Serikat yang akan digelar hingga 13 Mei.
Dalam keterangannya di Bandara Seokarno-Hatta, Selasa (10/5/2022), Presiden Jokowi ungkap sejumlah rangkaian pertemuan yang akan dihadirinya dalam kunjungan ke AS, antara lain bertemu anggota Kongres, bertemu dengan CEO besar Amerika, bertemu dengan Wapres Harris dan Tim Perubahan Iklim Amerika, serta melakukan pertemuan Tingkat Tinggi Pemimpin ASEAN dan Presiden Joe Biden.
Jokowi menuturkan Indonesia yang memegang Koordinator Kemitraan ASEAN-AS periode 2021-2024, berharap KTT khusus ini akan mengasilkan kerja sama yang dapat berkontribusi bagi perdamaian, stabilitas, dan kemakmuran di kawasan.
Baca Juga: Hasil Uber Cup 2022: Aisyah Sativa Pastikan Indonesia ke Perempat Final!
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.