Kompas TV video vod

Cuan! Libur Lebaran Buat Omzet Petugas Parkir Objek Wisata Melesat

Kompas.tv - 5 Mei 2022, 19:21 WIB

BENGKULU, KOMPAS TV - Musim libur lebaran jadi berkah tersendiri bagi petugas parkir, khususnya objek wisata.

Sejumlah petugas parkir di objek wisata di Bengkulu raup untung besar sejak hari Lebaran.

Apalagi, tahun ini masyarakat Indonesia sudah diperbolehkan mudik dan mengunjungi objek wisata.

Baca Juga: Pantai Bagedur Dipadati Wisatawan, Banyak Laporan Anak Terpisah dari Orang Tuanya

Salah seorang petugas parkir mengaku pendapatannya meningkat berkali-kali lipat.

Jika di hari biasa dirinya meraup Rp50 ribu per hari, di momen libur lebaran ia mengaku bisa kantongi Rp400 ribu - Rp500 ribu per hari.

Meski ada peningkatan tahun ini, namun para penjaga parkir mengaku objek wisata belum seramai libur lebaran sebelum pandemi Covid-19.

Hingga hari keempat Idulfitri, kepadatan masih terjadi di sejumlah objek wisata di Bengkulu.

Video Editor: Febi Ramdani

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x