BANDUNG, KOMPAS.TV - Sementara kemacetan luar biasa terjadi di Tol Cipularang, tiga hari menjelang lebaran, gerbang tol keluar Tol Pasteur, justru masih sepi.
Kendaraan yang keluar tol, didominasi kendaraan pribadi lokal, dan travel.
Baca Juga: Kendaraan dari Bandung Arah Jakarta Akhirnya Bisa Jalan Usai Macet Total di Tol Cipularang
Hari ini (29/04), hingga pukul 10.00 WIB setidaknya, 7.200 kendaraan masuk ke Kota Bandung melalui gerbang tol.
Karena situasi yang masih lancar, sementara, hanya 8 dari 11 gardu tol yang difungsikan.
Kendaraan dapat melintas dengan lancar melewati gardu tol dengan kecepatan tinggi.
Memang, biasanya para pemudik yang pulang ke Bandung, lebih memilih untuk mudik mepet lebaran, atau bahkan di hari H lebaran, demi mencegah bertemu kemacetan, sehingga situasi hari ini masih cenderung lancar.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.