KOMPAS.TV-Zodiak adalah ramalan yang didasari pada kecocokan waktu lahir seseorang dengan rasi bintang. Umumnya, zodiak digunakan untuk mengetahui prediksi peruntungan, seperti nasib, keuangan, karir, hingga asmara.
Menurut James Kaler, profesor astronomi di University of Illionois, zodiak kini tidak lagi relevan.
Zodiak hanya berdasarkan pemahaman suatu kebudayaan, yang berbeda dengan kebudayaan lainnya,
Selain itu tanda astrologi juga tidak lagi relevan karena sumbu rotasi Bumi bergoyang. Penghitungannya menjadi salah jika disandingkan dengan astronomi mengenai letak-letak tanda zodiak itu.
Meski begitu, ada empat alasan mengapa orang masih percaya pada ramalan zodiak:
1. Mengatasi stres
Studi menyimpulkan, orang mencari ramalan zodiak ketika mengalami hidup yang rumit.
2. Mengatasi Ketidakpastian
Ramalan zodiak disebut membantu memberikan semangat dalam melalui masa sulit. Laporan The Atlantic menyebut seseorang menemukan kenyamanan saat mengetahui apa yang mungkin terjadi di masa depan.
3. Mengetahui Kecocokan Hubungan
Data menunjukkan bahwa banyak orang mencari ramalan zodiak seputar romansa atau cinta.
4. Melarikan diri dari kenyataan
Astrologi dapat menjadi 'pelarian' dari dunia nyata seseorang. Banyak orang mengaku bisa menemukan makna hidup dibandingkan hanya memikirkan urusan duniawi karena Astrologi.
Editor Video & Grafis: Dimas WPS
Sumber : diolah dari berbagai sumber
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.