JAKARTA, KOMPAS.TV - Uji coba rekayasa lalu lintas ganjil genap hingga contra flow di jalan tol, akan dimulai 25 April mendatang.
Menteri Perhubungan dan Korlantas Polri menyebut, uji coba ini sebagai bentuk sosialisasi untuk puncak arus mudik Lebaran 2022.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau persiapan mudik di Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah hari ini.
Pengecekan ini dilakukan untuk melihat kesiapan Tol Kalikangkung dalam mengantisipasi kemacetan mudik Lebaran yang diprediksi mulai terjadi sejak tanggal 28 April.
Menhub memastikan, kemacetan yang biasa terjadi di gerbang tol dapat terurai maka pembayaran akan dilakukan secara terintegrasi.
Baca Juga: Mulai 28 April, Ini Daftar dan Jadwal Jalan Tol yang Terapkan Ganjil Genap di Masa Mudik Lebaran
Sementara Korlantas Polri berencana menerapkan sistem one way ataupun ganjil genap saat puncak arus mudik Lebaran 2022.
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memastikan Polri siap mengamankan mudik Lebaran 2022 agar berjalan aman.
Saat melakukan apel kesiapan mudik 2022, Kapolri memastikan fasilitas infrastruktur mudik hingga rekayasa lalu lintas untuk mengurai kemacetan sudah siap.
Kapolri mengimbau agar masyarakat melakukan mudik lebih awal untuk menghindari kepadatan.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.