KOMPAS.TV - Proses pendinginan kebakaran Tunjungan Plaza masih terus dilakukan.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memantau langsung proses pemadaman di lokasi kebakaran.
Wali Kota Eri Cahyadi ikut masuk ke dalam mal bersama petugas PMK lainnya memantau pemadaman titik api.
Baca Juga: Tunjungan Plaza 5 Surabaya Kebakaran, Pengunjung Dengar Dua Kali Ledakan dari Dapur Restoran
Wali Kota Eri Cahyadi ikut masuk ke dalam mal bersama petugas PMK lainnya memantau pemadaman titik api.
Eri mengatakan asap pekat masih terjadi di lantai empat dan lima.
Namun, menurut Eri semua pengunjung Tunjungan Plaza sudah keluar dari dalam gedung beberapa saat setelah mengetahui adanya kebakaran.
Api berkobar dari bangunan Tunjungan Plaza Surabaya, pada Rabu (13/04) sore. Kebakaran terjadi sekitar pukul 17:30 menit.
10 unit pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api yang membakar Tunjungan Plaza Surabaya Jawa Timur.
Petugas berjibaku memadamkan api dari bersumber dari lantai atas gedung.
Pengunjung pun langsung diminta untuk meninggalkan Tunjungan Plaza saat terjadi kebakaran seluruh pengunjung dapat dievakuasi.
Warga diminta untuk menjauhi lokasi kebakaran selama proses pemadaman berlansung.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.