JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua MPR RI, sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia Bambang Soesatyo, menanda-tangani kontrak pemesanan 100 unit pesawat tanpa awak, EHang 216.
Pesawat tanpa awak ini, akan segera mengudara di Indonesia dalam 2 tahun mendatang.
Selain itu, Bambang Soesatyo juga menegaskan pemerintah mendukung percepatan migrasi kendaraan berbahan bakar minyak ke kendaraan listrik.
Pesawat tanpa awak EHang 216 untuk pertama kalinya terbang dalam gelaran acara Indonesia International Motor Show Hybrid 2022.
Pesawat yang dikendalikan oleh pilot dari jarak jauh ini, dapat mengudara selama lebih dari 20 menit dengan dapat membawa bobot hingga 200 kilogram.
Baca Juga: Keren! Begini Parade Pesawat Tempur Warnai HUT TNI AU di Yogyakarta
Ketua MPR sekaligus Ketua Ikatan Motor Indonesia Bambang Soesatyo yang menyaksikan langsung menyatakan, dengan masuknya EHang 216 ini, dapat menjadi tranformasi pada transportasi udara yang bisa dimanfaatkan untuk bisnis, pariwisata hingga masalah kebencanaan.
Rencananya secara bertahap sebanyak 100 unit EHang 216 akan menghiasi langit Indonesia, dalam 2 tahun mendatang.
Pesawat yang menggunakan daya listrik ini mampu mengurangi emisi karbon.
Dan nantinya akan dikendalikan oleh pilot dari ground control yang berlokasi di Jakarta.
Dalam kesempatan yang sama, Bambang Soesatyo juga menegaskan pemerintah dukung percepatan migrasi ke kendaraan listrik.
Percepatan ini dilakukan guna menekan subsidi bahan bakar yang menjadi beban APBN.
Ikatan Motor Indonesia atau IMI, juga meresmikan Super Apps Gaspol di IIMS Hybrid 2022.
Melalui aplikasi Gaspol ini, diharapkan dapat mempermudah orang untuk mendaftar menjadi anggota IMI.
Di aplikasi ini, anggota bisa mendapatkan informasi terkini terkait acara otomotif yang diselenggarakan dalam taraf nasional hingga internasional.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.