Kompas TV video vod

Titik Terang Sosok Kepala Otorita IKN, Presiden Jokowi: Yang Pasti dari Non Partai

Kompas.tv - 24 Februari 2022, 12:55 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sudah ada titik terang, dua klasifikasi yang diutarakan Presiden Joko Widodo, tentang sosok yang akan memimpin Ibu Kota Negara.

Yaitu disebutkan bukan orang partai, dan seorang arsitek.

Mencari sosok penentu arah Ibu Kota Negara, bernama Nusantara, bukan pekerjaan mudah.

Maka, sejak undang-undangnya disahkan pada Januari 2022, belum ada pemimpin yang dipilih Presiden Joko Widodo untuk Nusantara.

Baca Juga: Waketum PKB Jazilul: Calon Pemimpin IKN Harus Seperti Superman dan Jangan Rangkap Jabatan

Usulan nama, berdatangan dari segala penjuru.

Diantaranya para petinggi partai.

Baik mengusulkan rekan atau pimpinan partainya, juga Menteri yang kini menjabat.

Petinggi partai koalisi Presiden Jokowi, mengusulkan Kepala Otorita dijabat oleh seorang Menteri yang sudah terlibat dalam perencanaan Nusantara.

Bisa rangkap jabatan sebagai Menteri, namun bisa juga terpisah. 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x