JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur DKI Jakarta menyiapkan fasilitas kesehatan tambahan untuk tempat isolasi pasien Covid-19. Penambahan tempat isolasi dilakukan karena tingkat keterisian wisma atlet sebagai rumah sakit darurat sudah mencapai lebih dari 75 persen.
Hal ini diungkap Anies saat melakukan apel PPKM Mikro, di lapangan Blok S Jakarta Selatan, Minggu (13/6/2021) malam.
Menurutnya, beberapa tempat yang disiapkan oleh Pemprov DKI Jakarta adalah Rusun Nagrak, Cilincing, Wisma TMII, dan Wisma Ragunan.
"Kami akan menambah fasilitas isoman bekerja sama dengan pemerintah pusat dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) seperti Rusun Nagrak, Cilincing, Wisma TMII, dan Wisma Ragunan yang nantinya akan digunakan sebagai fasilitas tambahan bila Wisma Atlet/RSD alami lonjakan orang yang harus ditangani," ujar Anies.
Persiapan tempat isolasi tambahan ini merupakan salah satu langkah cadangan yang dilakukan Pemprov DKI Jakarta menyikapi lonjakan kasus Covid-19 dalam beberapa waktu terakhir.
"Back up plan-nya sudah disiapkan," kata Anies.
Video editor: Febi
Baca Juga: Anies Ingatkan Kondisi Jakarta Mengkhawatirkan: Kasus Aktif Naik 50 Persen!
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.