Kompas TV video cerita indonesia

Hadapi Teror, KSAL Siap Terjunkan Denjaka dan Unsur KRI

Kompas.tv - 29 Maret 2021, 17:57 WIB
Penulis : Aryo bimo

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan pihaknya siap menerjunkan pasukan khusus anti teror Detasemen Jala Mangkara (Denjaka), apabila sewaktu-waktu diminta oleh Panglima TNI.

Keterangan tersebut disampaikan KSAL Laksamana TNI Yudo Margono, usai meninjau serbuan vaksinasi Covid-19 di Pangkalan Marinir Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (29/3/2021).

"Sebagai pembina, tentunya penggunaannya oleh Panglima TNI. Kita senantiasa satuan TNI selalu kita siapkan sewaktu-waktu ada perintah dari Panglima TNI untuk penggunaan kekuatan kita sudah siap. Intinya kita menyiapkan saja," ujar KSAL.

Yudo menambahkan bukan hanya Denjaka, tetapi unsur Kapal Republik Indonesia (KRI) juga telah disiapkan untuk menunjang operasi anti teror.

"Jadi untuk penggunaannya tergantung Panglima TNI. Ini beliau lagi disana (Makassar). Jadi sewaktu-waktu diperintahkan kita harus selalu siap. Jadi saya kira tidak hanya Denjaka pasukan khusus saja, KRI-KRI kita, prajurit kita, yang untuk melaksanakan tugas sesuai yang diperintahkan Panglima TNI juga kita siap semua," lanjutnya.

Video Editor: Lisa Nurjannah




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x