DEPOK, KOMPAS.TV - Bareskrim Polri telah menangkap pendiri pasar Muamalah Depok, Jawa Barat Zaim Saidi pada Selasa (02/02/2021) malam.
Para pembeli dan pedangan di pasar Muamalah Depok diketahui menggunakan koin dinar dan dirham.
Adapun koin tersebut dipesan Zaim dari PT Aneka Tambang (Antam).
Wujud dari dinar dan dirham diungkap kepolisian dengan detail berikut:
1. Terdapat ukiran 'amir zaim saidi' di koin
2. Ada juga tulisan Amirat Nusantara
3. Bagian belakang koin dengan ukiran bertuliskan 'emas' juga terdapat kaligrafi Arab
4. Dinar yang digunakan pasar Muamalah adalah koin emas
5. Dirham yang digunakan koin perak murni
6. Nilai tukar 1 dinar setara Rp 4 juta, sedangkan 1 dirham setara Rp 73 ribu.
Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan mengatakan keberadaan pasar di jalan tanah baru Depok, Jawa Barat digunakan sebagai kegiatan perdagangan telah dilakukan sejak tahun 2014.
Pasar tersebut dilaksanakan 2 minggu sekali minggu jam 10:00 – 12:00 WIB.
Usai menangkap Zaim Saidi, Penyidik kini tengah mendalami asal usul, serta motif diadakannya transaksi pasar menggunakan uang selain rupiah.
Video Editor: Lisa Nurjannah
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.