Kompas TV video cerita indonesia

Jokowi Lantik Anggota Dewas LPI, Sri Mulyani jadi Ketua

Kompas.tv - 27 Januari 2021, 20:17 WIB
Penulis : Theo Reza

JAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Joko Widodo melantik Keanggotaan Dewan pengawas Lembaga Pengelola Investasi (Dewas LPI) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (27/1) pagi.

Melalui Kepres Nomor 6/P Tahun 2021 tentang pengangkatan keanggotaan Dewas LPI dan ditetapkan tanggal 22 Januari 2021, Presiden mengangkat lima anggota Dewas LPI, yaitu:

  1. Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai ketua merangkap anggota.
  2. Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir sebagai anggota
  3. Darwin Cyril Noerhadi sebagai anggota untuk masa jabatan 2021-2025
  4. Yozua Makes sebagai anggota untuk masa jabatan tahun 2021-2025
  5. Haryanto Sahari sebagai anggota untuk masa jabatan tahun 2021-2026.

Dalam pelantikan tersebut hadir juga Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto dan Ketua DPR RI Puan Maharani.

Dewas LPI berdasarkan pada PP No. 74 Tahun 2020 akan bertugas melakukan pengawasan atas penyelenggaraan LPI yang dilakukan oleh Dewan Direktur,

Ketiga anggota Dewas LPI yang merupakan dari unsur professional telah melalui persetujuan dari DPR RI.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x