Kompas TV video cerita indonesia

1,8 Juta Vaksin Sinovac Tahap 2 Dikirim ke Bio Farma di Bandung

Kompas.tv - 31 Desember 2020, 14:18 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPAS.TV – Indonesia akhirnya kedatangan vaksin sinovac asal China, di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Kamis (31/12/2020). 

Total vaksin yang dikirim sebanyak 1,8 juta vaksin.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi bersama Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengawal kedatangan vaksin. 

“Vaksin ini akan dikirim ke biofarma unutk penyimpanan vaksin sesuai standar WHO. Ini pengiriman batch kedua. Setelah yg pertama 1,2 juta dosis 6 Desember lalu.  Maka telah terdapat 3 juta vaksin sinovac,”ungkap Menlu Retno, Kamis (31/12/2020). 

Baca Juga: BPOM: Uji Klinis Vaksin Sinovac Tunjukkan Hasil Positif

Retno menyebut dalam waktu dekat akan ada 15 juta bahan baku vaksin dari Sinovac yang tiba di Indonesia.

"Dalam waktu dekat diharapkan 15 juta dosis vaksin dari Sinovac yang kemudian akan dimanufaktur oleh Bio Farma akan juga tiba di Indonesia," katanya.

Sama seperti tahap 1, Usai kegiatan bongkar muat vaksin, 1,8 juta vaksin langsung diberangkatkan ke laboratorium Bio Farma di Bandung, Jawa Barat, untuk diamankan sementara. 


 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x