GUNUNGKIDUL, KOMPAS.TV - Keindahan alam di daerah istimewa Yogyakarta memang tak pernah ada habisnya. Selalu menawarkan pemandangan - pemandangan alam yang memanjakan mata.
Dari berbagai destinasi wisata alam yang ada di Yogyakarta, terdapat tempat wisata pantai yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya yakni wisata pantai selatan Yogyakarta.
Tepatnya di kabupaten Gunungkidul. Di kabupaten terluas di Yogyakarta ini terdapat puluhan pantai dengan pasir putihnya serta memiliki ciri khasnya masing masing.
Namun ada satu pantai yang bisa menjadi alternatif wisata bagi anda, yakni pantai Drini.
Pantai yang berjarak kurang lebih 60 km dari Yogyakarta ini, memang tak memiliki garis pantai yang cukup panjang seperti pantai pantai pada umumnya.
Namun, Pantai Drini memiliki keunikan tersendiri. Anda bisa bermain kano dan bersnorkling yang jarang bisa dilakukan di pantai lainnya.
Biaya sewa kano seharga Rp 50 ribu, kamu sudah bisa sepuasnya menikmati ombak tenang di Pantai Drini. Biaya sewa ini sudah dilengkapi dengan peralatan safety seperti pelampung dan dayung.
Karena memiliki ombak yang kecil dan tenang, lokasi ini aman untuk anak anak. Meski begitu, pengawasan dari tim sar dan orang tua juga harus tetap diutamakan saat bermain air.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.