Kompas TV video cerita indonesia

Terkait Konser Dangdut, Wali Kota Tegal Temui Gubernur Ganjar

Kompas.tv - 27 September 2020, 18:41 WIB
Penulis : Aryo bimo

TEGAL, KOMPAS.TV - Wali Kota Tegal Dedi Yon Supriyono, beserta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), menemui Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, untuk memberikan klarifikasi terkait konser dangdut yang ramai dikritik.

Baca Juga: Gara-gara Konser Dangdut Kapolsek Tegal Selatan Dicopot dan Diperiksa Propam

Dalam pertemuan tersebut, Gubernur Jawa Tengah kembali mengimbau agar di masa pandemi Covid-19 tidak menggelar acara besar yang mengundang kerumunan, serta tetap menerapkan protokol kesehatan.

Sebelumnya, pesta dangdut digelar di tengah pandemi Covid-19 oleh Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tegal, Wasman Edi Susilo.

Baca Juga: Gelar Konser Dangdut, Wakil Ketua DPRD Tegal Diperiksa Polisi

Ribuan warga yang hadir dalam pesta pernikahan dan khitanan di lapangan Tegal Selatan, tampak tidak mengenakan masker dan berkerumun tidak menjaga jarak, Rabu (23/9/2020).

Acara dangdut ini sejatinya tidak mengantongi izin, namun penyelenggara tetap nekat menggelar dangdutan. 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x