Kompas TV video cerita indonesia

Korps Paskhas TNI AU Berhasil Merebut Kembali Lanud Sultan Iskandar Muda

Kompas.tv - 10 September 2020, 15:18 WIB
Penulis : Aryo bimo

ACEH, KOMPAS.TV - Prajurit gabungan Korps Pasukan Khas TNI Angkatan Udara berhasil merebut kembali wilayah Pangkalan Udara serta pilot pesawat dari ancaman pihak musuh.

Hal tersebut diperagakan prajurit gabungan Paskhas TNI AU dalam latihan bersama Hardha Maruta 3, Rabu (9/9/2020) siang.

Dalam latihan tersebut ditampilkan perjuangan prajurit Paskhas menyisir wilayah dan melakukan operasi militer perang untuk merebut kembali wilayah pangkalan udara dari pihak musuh.

Kegiatan ini merupakan bagian dari latihan gabungan tahunan prajurit Paskhas TNI AU setelah pembinaan yang diterima di satuan Wing III Paskhas.

Tugas Paskhas TNI AU adalah mampu melaksanakan operasi militer maupun non militer untuk perebutan, pengendalian, serta mempertahankan pangkalan udara.

Latihan bersama Hardha Maruta 3 sendiri melibatkan satu satuan setingkat Batalyon prajurit terbaik Wing III Paskhas TNI AU.

Batalyon Komando 462 Paskhas Pekanbaru, Batalyon Komando 465 Paskhas Pekanbaru, Batalyon Komando 469 Paskhas Medan.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x