Aplikasi Kepolisian Dallas, iWatch Dallas mengalami “down” setelah dibanjiri kiriman video Kpop oleh fans. Departemen Kepolisian Dallas men-tweet kalau aplikasi itu down sementara waktu.
“Karena ada urusan teknis, aplikasi iWatch Dallas tidak dapat diakses sementara waktu,” tweet @DallasPD.
Aplikasi Polisi iWatch Dallas tersedia di Google Play dan App Store mendapat rating satu bintang dengan berbagai reviews yang negatif, seperti menulis Black Lives Matter atau keadilan untuk George Floyd.
Buzzfeed News melaporkan bahwa belum jelas apakah karena dibanjiri kiriman video KPOP yang membuat aplikasi itu down atau polisi memang menutup aplikasi tersebut.
Protes yang terjadi di Kota New York, Minneapolis, Atlanta, Dallas, Oakland, Los Angeles, Washington, Seattle, dan kota-kota lain mengakibatkan penangkapan terhadap pengunjuk rasa dan pers.
Saat gelombang pengunjuk rasa kian besar, beberapa orang membuat aplikasi yang memungkinkan gambar dan video untuk dibagikan, sambil mengambil langkah-langkah untuk melindungi individu dari tindakan balas dendam.
Contohnya yakni mempublikasikan data informasi pribadi tanpa persetujuan sang pemilik tujuannya untuk balas dendam atau mempermalukan seseorang.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.