SOLO, KOMPAS.TV - Sebuah filter di media sosial TikTok bernama Rotoscope sedang menjadi tren dan viral digunakan oleh banyak pengguna.
Banyak pengguna TikTok memasang filter tersebut dalam video mereka dan menampilkan animasi berwarna-warni.
Adapun pengguna menyertakan tagar #Rotoscope ketika mengggunakan filter tersebut dan membagikannya kepada khalayak ramai.
Apa itu filter Rotoscope yang tengah ramai digunakan?
Rotoscope adalah sebuah proses animasi yang menjelaskan bagaimana urutan demi urutan gambar dibentuk.
Dengan menggunakan rotoscope, animasi efek visual seperti lightsaber dalam film Star Wars bisa dimungkinkan. Animator memberikan warna dan cahaya pada tiap saber atau pedang lakon dengan cara menggambarnya secara manual.
Baca Juga: Viral Filter Ubah Foto Selfie Jadi Tokoh Kartun, Ini Cara Pakainya!
Efek tersebut mungkin terlihat kuno bagi sebagian orang. Namun dengan filter yang baru saja muncul di TikTok tersebut, pengguna tak lagi susah-susah menggambar frame demi frame untuk menciptakan efek itu.
Melansir dari Kompas.com, berikut cara yang bisa digunakan untuk membuat video TikTok dengan filter Rotoscope. Bagi sebagian orang, mungkin efek yang ditampilkan dapat membuat pusing.
Baca Juga: Apa Itu FYP di TikTok dan Bagaimana Cara Masuknya?
Sumber : Kompas.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.