JAKARTA, KOMPAS.TV - Komeng mengatakan akan menghidupkan gedung-gedung kesenian yang ada di kabupaten/kota. Sebab, ia prihatin melihat kondisi sejumlah gedung kesenian yang mangkrak, tidak terurus dan dipenuhi sampah. Menurutnya, saat ini banyak orang hanya memikirkan pembangunan fisik, namun sebenarnya juga diperlukan pembangunan mentor bagi sumber daya manusia.
Komeng mencontohkan, berbagai kompetisi salah satunya seperti Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) KompasTV juga menjadi wadah bagi seniman muda untuk berkarya secara berkelanjutan.
Alfiansyah Komeng mencalonkan diri sebagai anggota DPD Provinsi Jawa Barat. Dilansir dari situs pemilu2024.kpu.go.id per 22 Februari, Komeng sukses meraih 2 juta suara. Uhuy! Semoga amanah ya
Saksikan selengkapnya ROSI eps. Politik Uhuy Komeng: Rahasia di Balik Lolos ke Senayan di kanal youtube KompasTV.
Link: https://www.youtube.com/watch?v=udSfzhyWaik
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.