Kompas TV religi beranda islami

Seorang Ulama Sufi Enggan Khotbah Jumat, Kisahnya Menggemaskan

Kompas.tv - 8 Oktober 2021, 10:52 WIB
seorang-ulama-sufi-enggan-khotbah-jumat-kisahnya-menggemaskan
Umat Muslim menunaikan ibadah salat Jumat di Masjid Cut Meutia, Kec. Menteng, Jakarta Pusat, Jumat, (5/6/2020). (Sumber: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Gading Persada

Jumat berikutnya ia dapat giliran khutbah lagi. Ia menyodorkan perkataan yang nyaris serupa.

“Apakah saudara sekalian tahu apa yang hendak saya bicarakan hari ini?”

Kali ini tampak para jamaah berpikir keras, teringat kejadian jumat lalu. Serentak mereka pun menjawab,”Kamu sudah tahu, Ya Nasrudin!”

Nah tersenyum lagi.

“Lha, kalau semua sudah tahu, saya kira buang-buang waktu saja kalau saya memberi khutbah di sini sekarang ya,” tuturnya.

Lalu ia turun lagi dari mimbar dan aman dari tugas khotbah.

Pada jumat ketiga, Nasrudin masih diberi tugas khutbah dan kali ini di depan mimbar ia bicara hal serupa. ”Apakah saudara sekalian tahu apa yang bakal saya sampaikan?”

Kali ini Jamaah tampak berpikir lebih keras, lalu ada yang menjawab Ya dan sebagian lain tidak.

“Baiklah,” kata Nasrudin.”Beberapa di antara saudara-saudara sekalian ternyata ada yang sudah tahu apa yang hendak kusampaikan. Yang lain tidak. Jadi, lebih baik yang belum tahu bertanya ke yang lebih tahu.”

Sehabis itu, Nasrudin pun dari mimbar. Ia aman dari memberikan khutbah sama sekali.

Baca Juga: Kisah Aneh Ulama Sufi, Sholat Jumat di Hari Kamis

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x