Kompas TV religi beranda islami

Harta Sumber Petaka?

Kompas.tv - 26 Juni 2021, 12:26 WIB
Penulis : Agung Pribadi

Rasulullah shallallahu'alihi wasallam bersabda,

"Sesungguhnya setiap umat memiliki ujian dan ujian umatku adalah harta." (HR Tirmidzi no.2336, Ahmad 4/160, Ibnu Hibban no.3223, Al Hakim 4/318, al Qudhai dalam Asy Syihab no.1022 dishahihkan oleh syaikh Salim al Hilali dalam silsilah al Manahi asy Syar'iyyah 4/194).

Dunia dan segala isinya adalah merupakan ujian bagi manusia. Dan setiap umat akan diuji dengan cobaan yang sesuai dengan keadaan mereka.

Karena manusia sangat suka dan antusias dalam memiliki serta mengumpulkan harta.  Maka itu ujian harta akan menampakan keadaan umat ini sesungguhnya, mana yang menyerahkan dirinya kepada ketamakan hawa nafsunya atau mereka yang tetap mempertahankan kesucian jiwanya.

Maka tidak selayaknya bagi seorang muslim, memburu dunia ini dengan segala cara, memperbanyaknya, menyimpan dan menumpuknya tanpa menginfakkannya di jalan Allah. Karena itu hanya akan menyeret hatinya menuju dunia dan perhiasannya serta memenjarakannya.

Nabi shallallahu‘alaihi wa sallam bersabda 

"Sesungguhnya orang-orang yang banyak harta adalah orang-orang yang sedikit (kebaikannya) pada hari kiamat, kecuali orang yang diberi harta oleh Allah, lalu dia memberi kepada orang yang disebelah kanannya, kirinya, depannya dan belakangnya. Dia melakukan kebaikan pada hartanya." (HR. Bukhari no. 6443, Muslim no. 94)
 

Wallahu'alam bis shawab




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x