Manado, Kompas.tv- Posko I Kodim 1309 Manado untuk meningkatkan kemampuan Personel TNI dalam penanggulangan bencana alam maupun bencana non-alam seperti wabah Virus Korona, resmi ditutup. Komandan Korem 131-Santiago Brigjen TNI Prince Meyer Putong dan Wali Kota Manado Vicky Lumentut hadir dalam penutupan tersebut.
Komandan Korem 131-Santiago Brigjen TNI Prince Meyer Putong resmi menutup Latihan Posko I Kodim 1309-Manado, yang diikuti oleh Personel TNI di lingkungan Kodim 1309 Manado dan sejumlah Stakeholder lainnya.
Latihan Posko I Kodim 1309 Manado ini merupakan latihan tanpa pasukan yang artinya digelar di dalam ruangan dan bukan di lapangan.
Latihan Posko I ini diharapkan mampu meningkatkan kemampuan prajurit dalam kolaborasi bersama komandan dan staf, berkaitan dengan penyelenggaraan operasi bantuan kemanusiaan dan penanggulangan penyebaran wabah COVID-19 di masyarakat, secara khusus di Kota Manado, yang kasus terkonfirmasi Positif Korona tergolong tinggi.
NONTON JUGA : https://www.youtube.com/watch?v=Arqgs-VOpqI
Latihan Posko I Kodim 1309 Manado ini berlangsung selama tiga hari. Selain diikuti puluhan Personel TNI Angkatan Darat turut dihadiri peserta dari Kepolisian Resor Kota Manado, Perwakilan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Manado, Dinas Kesehatan serta Satuan Polisi Pamong Praja.
#kompastvmanado #latihanposko1 #kodim1309manado
Yannemieke Singal Kompas tv Manado
Jangan Lupa juga untuk Follow & Subscribe
FB : KOMPASTV MANADO
YT : KOMPASTV MANADO https://www.youtube.com/channel/UCb42zFy64SyII10mfIVEgzg/featured
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.