Kompas TV regional berita daerah

Pekalongan Zona Kuning, Sekolah Siapkan Pembelajaran Tatap Muka

Kompas.tv - 8 Juli 2020, 11:28 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Meski statusnya zona kuning kasus Covid-19, Pemerintah Kota Pekalongan, Jawa Tengah, kini tengah mempersiapkan tahun ajaran baru 2020 dengan tatap muka. Proses pembelajaran dengan tatap muka ini nantinya tetap mengikuti protokol kesehatan.

Salah satu sekolah yang tengah mempersiapkan tahun ajaran baru dengan tatap muka adalah SMP Negeri 2 Kota Pekalongan. Kepala sekolah mengaku, sekolah yang dipimpinnya siap untuk menyelenggarakan pembelajaran dimasa pandemi Covid-19 dengan tatap muka.

Sejumlah persiapan pun tengah dimatangkan mengenai peraturan belajar selama pandemi Covid-19. Seperti pengadaan sarana cuci tangan, cairan hand sanitizer, kewajiban memakai masker, face shield, dan alat cek suhu tubuh.

Rencananya pembelajaran tatap muka nantinya akan digilir berdasarkan nomor absen genap dan ganjil, dengan kapasitas perkelas hanya diisi separuh siswa. Adapun siswa yang di rumah tetap mengikuti pembelajaran secara daring melalui program E-learning.

Pihak Dinas Pendidikan sendiri saat dikonfirmasi menyatakan, mempersilakan kepada pihak sekolah untuk mengadakan pembelajaran tatap muka, selama mampu memenuhi syarat-syarat keamanan dan kesehatan di masa pandemi Covid-19. Namun bagi sekolah yang belum mampu memenuhi syarat keamanan dan kesehatan di masa pandemi Covid-19, dianjurkan melaksanakan proses belajar melalui daring.

Sementara itu, tahun ajaran baru tahun 2020-2021 rencananya akan di mulai pada 13 Juli 2020.

#TahunAjaranBaru #PandemiCovid-19 #Pekalongan




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x