PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Kecelakaan yang melibatkan unit bus dan mobil terjadi di tol Pekalongan, Jawa Tengah, Sabtu (12/4/2025) pagi.
Bus yang terlibat kecelakaan diduga mengangkut rombongan suporter Persebaya Surabaya atau Bonek yang bertandang ke Jakarta.
Tribun Jakarta melaporkan, kecelakaan ini sempat menyebabkan arus lalu lintas di tol Pekalongan tersendat. Belum diketahui pasti kronologi atau korban dalam kecelakaan ini.
Berdasarkan sejumlah video amatir yang dibagikan di media sosial, bus yang mengangkut rombongan Bonek terlihat ringsek di bagian depan.
Sedangkan mobil yang terlibat kecelakaan juga ringsek di bagian depan.
Baca Juga: Daftar Korban Meninggal dan Luka Akibat Kecelakaan Bus dengan Mobil di Gresik, Ada Anak Usia 3 Tahun
Rekaman video pasca-kecelakaan di antaranya diunggah oleh akun media sosial kelompok suporter Persebaya.
Akun media sosial @bonek.independent_ membagikan rekaman beberapa saat setelah kecelakaan tersebut.
"Telah terjadi kecelakaan pagi ini yang melibatkan dulur-dulur bonek yang tengah melakukan perjalanan Away Jakarta tepatnya di Tol kawasan Kota Pekalongan," tulis akun tersebut dalam unggahannya.
Pertandingan Persija vs Persebaya akan dilangsungkan di Jakarta pada malam ini.
Laga Persija vs Persebaya dijadwalkan di Stadion Gelora Bung Karno pada Sabtu (12/4) pukul 19.00 WIB.
Baca Juga: Kecelakaan KA Jenggala di Gresik: KAI Tuntut Ganti Rugi Pengusaha dan Sopir Truk
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.