Kompas TV regional papua maluku

Bripka Husni Adullah Gugur Tertembak saat Bertugas Amankan Bentrok Warga di Maluku Tengah

Kompas.tv - 3 April 2025, 19:43 WIB
bripka-husni-adullah-gugur-tertembak-saat-bertugas-amankan-bentrok-warga-di-maluku-tengah
Suasana petugas TNI Polri saat mengamankan bentrok antara dua kelompok warga di Desa Sawai dan Dusun Rumah Olat, Kabupaten Maluku Tengah., Kamis (3/4/2025). (Sumber: Tribun Ambon/Istimewa)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Vyara Lestari

KOMPAS.TV – Seorang personel Kepolisian Sektor (Polsek) Wahai, Maluku Tengah, Bripka Husni Abdullah, dilaporkan gugur saat melaksanakan tugas mengamankan bentrok antarwarga di daerah tersebut, Kamis (3/4/2025).

Mengutip pemberitaan Tribun Ambon, kabar mengenai gugurnya Bripka Husni Abdullah tersebut dibenarkan oleh Kaur Penum Subbid Penmas Bidhumas Polda Maluku, AKP Imelda Haurissa.

Menurutnya, anggota Polsek Wahai tersebut menjadi korban penembakan oleh orang tak dikenal (OTK) hingga meninggal dunia.

"Memang ada kejadian dan satu anggota Polsek Wahai terkena tembakan dari OTK dan dinyatakan meninggal dunia," jelasnya.

Peristiwa bentrokan tersebut terjadi di Desa Sawai dan Dusun Rumah Olat, Kabupaten Maluku Tengah.

Baca Juga: Bentrok Antar Warga Desa di Seram Utara Maluku Tengah, Satu Anggota Polri Meninggal Dunia

Saat peristiwa terjadi, Aipda Husni Abdullah tengah bertugas mengamankan situasi agar tidak terjadi konflik yang lebih parah.

Saat ini pihak Polda Maluku masih menunggu informasi lebih lanjut mengenai kronologi kejadian dari Polres Maluku Tengah dan Polsek Wahai.

"Untuk perkembangan selanjutnya menyangkut tindakan Polri di lapangan akan disampaikan kemudian karena sampai saat ini kami masih menunggu baket dari Polres Malteng atau Polsek Wahai," bebernya.

Pihaknya melakukan investigasi mendalam terkait insiden ini untuk mengungkap pelaku penembakan dan motifnya.

Ia juga mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh informasi yang belum pasti kebenarannya.

Sebelumnya, bentrok antara dua kelompok warga terjadi di Seram Utara Maluku Tengah, Kamis (3/4/2024).

Berdasarkan informasi dihimpun, bentrokan terjadi sejak pagi antar kelompok Desa Sawai dengan warga dari Rumah Olat.

Bupati Maluku Tengah Awat Amir Zulkarnain yang dikonfirmasi membenarkan kabar tersebut.

Sementara itu, Anggota DPRD Provinsi Maluku Dapil Maluku Tengah, Alhidayat Wajo mengimbau agar masyarakat tetap menjaga kerukunan, melansir TribunAmbon.com, Kamis (3/4/2025).

Baca Juga: Bentrokan di Maluku Tenggara, 2 Orang Tewas dan 9 Polisi Terluka

‎"Saya mengajak semua masyarakat Maluku Tengah terkhusus masyarakat dua negeri, Sawai dan Rumaholat agar tetap menjaga kerukunan dan keamanan," ajak politikus PDIP itu.


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV/Tribun Ambon

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x