Kompas TV regional bali nusa tenggara

Guru Korban KKB Dimakamkan di Kampung Halamannya, Flores Timur

Kompas.tv - 27 Maret 2025, 23:49 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

FLORES TIMUR, KOMPAS.TV - Prosesi pemakaman Rosalia, guru korban Kelompok Kriminal Bersenjata di Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan dijalankan sesuai tata cara pemakaman kedinasan.

Pemakaman Rosalia di kampung halamannya dipimpin Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Flores Timur.

Selain diiringi sesama guru, siswa dan warga pemakaman Rosalia juga dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Flores Timur serta Ketua DPRD Flores Timur.

Pemkab Flotim menyebut Rosalia adalah pahlawan bagi warga Kabupaten Flores Timur yang dengan dedikasi dan keberaniannya mengajar di Papua.

Rosalia bertugas sebagai guru kontrak Pemda Yahukimo sejak tahun 2021.

Ia bersama 5 rekannya menjadi korban keganasan KKB di Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan beberapa waktu lalu ketika sedang mengajar anak-anak Papua.

Baca Juga: Anggota Komisi XIII DPR: Penyerangan KKB terhadap Guru dan Nakes di Papua adalah Pelanggaran HAM

#gurukorbankkb #kkb #papua

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x