Kompas TV regional jawa barat

Anggota Ormas Ngamuk hingga Nyampah di Kantor Dinkes Bekasi, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kompas.tv - 23 Maret 2025, 15:12 WIB
Penulis : Ikbal Maulana

BEKASI, KOMPAS.TV - Viral video anggota ormas mengamuk hingga membuang sampah di depan pintu kantor Dinas Kesehatan Bekasi usai tidak bisa bertemu dengan kepala dinas.

Usai kejadian itu, Polres Metro Bekasi membekuk 5 pelaku yakni KH, I, AS, R dan YM, Jumat (21/3/2025) malam.

Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kompol Onkoseno Grandiarso Sukahar mengatakan kelima anggota ormas saat ini telah ditahan dan ditetapkan sebagai tersangka.

“Pelaku sudah kita lakukan pemeriksaan dengan saksi-saksinya. Saat ini ada lima orang yang kita tetapkan sebagai tersangka,” ujar Kompol Onkoseno Grandiarso, Sabtu (22/3/2025).

Kompol Onkoseno mengatakan kelimanya dijerat Pasal 335 KUHP tentang perbuatan tidak menyenangkan dengan ancaman satu tahun penjara.

Baca Juga: Anggota Ormas Buat Onar di Dinkes Bekasi, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

#bekasi #ormas #dinkes

Video Editor: Agung

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x