Kompas TV regional banten

Cegah Kecelakaan, Sopir & Kernet Bus Dites Kesehatan dan Urine Jelang Mudik Lebaran 2025

Kompas.tv - 18 Maret 2025, 20:41 WIB
Penulis : Stefani | Editor : Sadryna Evanalia

BANTEN, KOMPAS.TV - Sopir dan kernet bus antar kota-antar provinsi di Terminal Tipe A Pondok Cabe, Kota Tangerang Selatan, Banten, menjalani tes kesehatan dan urine. Tes ini dilakukan untuk menjamin keamanan masyarakat selama musim mudik Lebaran 2025.

Tes urine menjadi bagian penting untuk memastikan awak bus dalam keadaan sehat dan tidak mengonsumsi obat-obatan terlarang. Selain tes urine, sopir dan kernet juga diperiksa kadar gula, tekanan darah, dan kolesterolnya.

Pemeriksaan kesehatan dan urine pada awak bus dilakukan secara berkala, hingga memasuki puncak arus mudik Lebaran 2025.

Baca Juga: Satlantas Polres Garut dan Kemenhub Cek Kelaikan Bus Jelang Mudik Lebaran

#tesurine #tesurineawasbus #tangerangselatan

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x