Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Proses Perbaikan, Tanggul Sungai Tuntang Kembali Jebol

Kompas.tv - 18 Maret 2025, 13:56 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

GROBOGAN, KOMPAS.TV - Tanggul Sungai Tuntang di Desa Baturagung, Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan, kembali jebol saat proses perbaikan tanggul tengah dilakukan. Demi keselematan para pekerja, aktivitas perbaikan jebolnya tanggul sungai tuntang terpaksa dihentikan sementara.

Jebolnya tanggul membuat permukiman warga di dusun mintreng, desa baturagung, mengalami banjir hingga ketinggian 50 sentimeter.

"Ini mulai jebol lagi, kalo dari Mintreng ke sini mau ke pasar, mau ke Gubug, mau ke mana gak bisa. Bisanya itu naik perahu tambang, mau lewat Ringin Harjo, Ringin Kidul gak bisa, banjir jalannya," ujar Amin, warga.

"Jebol tanggul lagi itu akibat luapan Sungai Tuntang, karena bendungan yang kemarin belum jadi, masih bisa jebol lagi. Jalan putus, mau ke luar susah aksesnya pak," kata Fahro, warga.

Warga menyebut tanggul Sungai Tuntang di desa tersebut sudah mengalami jebol sebanyak empat kali di titik lokasi yang sama, dalam 60 hari terakhir dan menyebabkan lima kali genangan banjir di permukiman warga dan lahan persawahan.

#sungaituntang #grobogan #banjir

 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x