Kompas TV regional sumatra

Terungkap! Ini Motif Anggota TNI AL Bunuh Agen Mobil di Aceh Utara

Kompas.tv - 17 Maret 2025, 23:20 WIB
Penulis : Tesalonika Ajeng

ACEH UTARA, KOMPAS.TV - Komandan Polisi Militer TNI AL Lhokseumawe mengungkap motif pembunuhan seorang agen mobil oleh anggota TNI AL di Aceh Utara. Korban ditemukan tewas di kawasan Kilometer 30, Gunung Salak, pada Senin (17/03) siang.

Dari hasil pemeriksaan, pelaku mengakui telah membunuh korban di kompleks perumahan bekas PT ASEAN, Aceh Utara.

Kejadian bermula saat pelaku mengajak korban melakukan uji kelayakan mobil dengan berkeliling perumahan. Saat itulah pelaku menembak korban, lalu membuang jenazahnya di semak belukar di kawasan Gunung Salak, Aceh Utara.

Pelaku mengaku melakukan pembunuhan karena ingin menguasai mobil yang dijual di sebuah showroom di Aceh Utara.

Baca Juga: Eks Kapolres Ngada Ajukan Banding atas Putusan PTDH dari Polri Buntut Kasus Asusila

#pembunuhan #tnial #agenmobil #aceh

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x