Kompas TV regional jabodetabek

Kepala Daerah Terpilih Jalani Tes Kesehatan Jelang Pelantikan 20 Februari Mendatang

Kompas.tv - 17 Februari 2025, 22:09 WIB
Penulis : Shinta Milenia

KOMPAS.TV - Sebelum dilantik di Istana Kepresidenan, kepala daerah terpilih menjalani tes kesehatan yang digelar Kementerian Dalam Negeri.

Jelang pelantikan kepala daerah pada 20 Februari mendatang, ratusan kepala daerah terpilih pada Pilkada 2024 lalu menjalani tes kesehatan di Kantor Kementerian Dalam Negeri, Jakarta.

Tes kesehatan berlangsung selama dua hari, yakni sejak hari Minggu kemarin hingga hari ini.

Gubernur Sumatera Utara terpilih, Bobby Nasution, mengatakan tes kesehatan yang dilakukan meliputi tensi darah, kolesterol, asam urat, dan gula darah.

Bobby juga mengaku siap menjalani pelantikan serta retret kepala daerah yang akan dihelat di Magelang, Jawa Tengah.

Wakil Gubernur terpilih Jakarta, Rano Karno, juga mengikuti tes kesehatan jelang pelantikan pada Kamis mendatang. Rano Karno bahkan terkejut saat mengetahui kadar asam uratnya dalam kondisi baik.

Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya, menyatakan bahwa tes kesehatan yang dilakukan saat ini adalah tes kesehatan yang bersifat mendasar, sementara tes kesehatan lengkap atau medical check-up sudah dilakukan kepala daerah terpilih di daerah masing-masing.

Seluruh kepala daerah terpilih sebelumnya telah mengikuti tes kesehatan lengkap dalam tahapan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

Tes kesehatan ini berlangsung pada Agustus lalu, tujuannya untuk menilai status kesehatan kandidat serta mengidentifikasi kemungkinan adanya ketidakmampuan secara jasmani dan rohani yang dapat mengganggu kemampuan menjalankan tugas dan kewajibannya.

Tahapan tes kesehatan calon kepala daerah pada Pilkada serentak lalu meliputi tes kesehatan fisik lengkap dan tes kesehatan non-fisik.

Baca Juga: [EKSKLUSIF] Mendagri Bicara Rencana Retret Kepala Daerah di Tengah Efisiensi Anggaran

#kepaladaerah #pelantikan #teskesehatan 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x