Kompas TV regional sumatra

Pencurian Avtur untuk Bandara Kualanamu Dibongkar TNI, Pertamina Selidiki Keterlibatan Internal

Kompas.tv - 14 Februari 2025, 03:12 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

SUMUT, KOMPAS.TV - TNI Angkatan Laut membongkar praktik pencurian bahan bakar minyak jenis avtur milik Pertamina di Pantai Dewi Indah, Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang.

Inilah lokasi pencurian bahan bakar minyak jenis avtur di Pantai Dewi Indah. Para pelaku melakukan pencurian dengan modus melubangi pipa penyaluran minyak aviation fuel terminal Bandara Kualanamu yang berada di Pantai Dewi Indah. Dalam pengungkapan ini, TNI Angkatan Laut menemukan barang bukti sebanyak 30 kiloliter.

Kendati ada kasus pencurian bahan bakar avtur, Pertamina memastikan penyaluran avtur di wilayah Bandara Kualanamu aman dan tidak terganggu. Sambil menunggu penyelidikan dari polisi, Pertamina juga sudah membentuk tim investigasi internal untuk mengetahui apakah ada keterlibatan orang dalam atau tidak.

Baca Juga: Begini Cara Jual Minyak Jelantah untuk Bahan Baku Avtur ke Pertamina

#pertamina #pencurian #avtur #kualanamu #tnial 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x