Kompas TV regional jawa timur

Dua Truk Pasir Terjebak Banjir Lahar Gunung Semeru di Lumajang

Kompas.tv - 26 Januari 2025, 00:30 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

KOMPAS.TV - Dua truk pengangkut pasir di Lumajang, Jawa Timur, terjebak banjir lahar hujan dari Gunung Semeru pada Jumat sore (25/1/2025).

Kedua truk tersebut berada di dua lokasi berbeda saat terjebak di tengah aliran sungai.

Banjir lahar hujan ini terjadi saat kedua truk berusaha keluar dari jalur aliran lahar.

Selain membuat kendaraan terjebak, aliran banjir lahar juga mengganggu aktivitas warga di dua dusun sekitar aliran sungai.

Petugas dan warga setempat dikerahkan untuk menangani dampak banjir lahar, yang menjadi ancaman rutin bagi masyarakat di kawasan rawan bencana Semeru.

#lumajang #lahargunung

Baca Juga: Jalur Kereta di Grobogan Ambles Lagi, 5 Perjalanan Kereta Semarang Batal Berangkat

 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x