YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Jalan Malioboro masih menjadi salah satu tujuan favorit wisatawan yang sedang menikmati libur panjang Natal dan Tahun Baru di Yogyakarta. Sejak Senin (23/12/2024) pagi, sudah banyak wisatawan yang menikmati sejuknya pemandangan pedestrian Malioboro. Selain dengan berjalan kaki, banyak pula wisatawan yang memanfaatkan waktu dengan berkeliling naik kereta kuda.
Rahmani misalnya, wisatawan asal Pontianak ini sengaja mampir Yogyakarta setelah sempat jalan-jalan dari Surabaya, Malang, Ponorogo, dan lanjut ke Yogyakarta. Ia memanfaatkan libur panjang untuk mampir ke Kota Gudeg, yang selama ini tahu hanya dari media sosial.
“Saya dari Surabaya, terus ke Malang, Ponorogo, sayang dong nggak langsung ke Jogja yang biasanya ngeliat di tiktok aja, viral foto-foto di Malioboro. Setelah sampai sini, senang banget terus juga ramai, dan suka lihat batik-batiknya. Jadi, tadi belanja baju juga,” ujar Rahmani.
Setelah dari Yogyakarta, Rahmani bersama keluarga akan melanjutkan perjalanan menuju Magelang, Jawa Tengah, sebelum pulang kembali ke Pontianak.
#yogyakarta #nataru #malioboro
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.