Kompas TV regional jabodetabek

Mudik Nataru, Antrean Panjang Kendaraan Mulai Terlihat di Pelabuhan Merak | SERIAL NATARU

Kompas.tv - 22 Desember 2024, 13:16 WIB
Penulis : Shinta Milenia

BANTEN, KOMPAS.TV - Ribuan kendaraan pribadi memadati Pelabuhan Merak pada hari ini. Kepadatan terjadi di kantong parkir dermaga pelabuhan.

Seperti inilah ribuan kendaraan pribadi yang terjebak antrean di Terminal Eksekutif Pelabuhan Penyebrangan Merak, Kota Cilegon, Banten, pada Minggu (22/12/2024) pagi.

Antrean panjang kendaraan terlihat di seluruh area kantong parkir dermaga pelabuhan, menunggu giliran untuk masuk ke dalam kapal.

Antrean ribuan kendaraan pribadi ini merupakan puncak angkutan liburan panjang pada perayaan Natal dan Tahun Baru, karena masyarakat telah mengambil cuti akhir tahun.

Berdasarkan data dari PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak, empat hari jelang Natal, sebanyak 48.823 penumpang dan 11.226 kendaraan menyebrang ke Pulau Sumatera.

Baca Juga: Terkini! Kondisi Lalu Lintas Tol Layang MBZ dan Pelabuhan Merak Tiga Hari Jelang Libur Natal

#pelabuhanmerak #mudik #nataru 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Berita Daerah

Razia Izin Penjualan Petasan

22 Desember 2024, 17:36 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x