Kompas TV regional berita daerah

Polisi Tetapkan Pelaku Penganiayaan Dokter Koas di Palembang Jadi Tersangka, Ini Motif Pelaku

Kompas.tv - 16 Desember 2024, 06:49 WIB
Penulis : Jocelyn Valencia

SUMATERA SELATAN, KOMPAS.TV - Polisi telah menetapkan DT, pelaku penganiayaan terhadap seorang dokter KOAS di Palembang, Sumatera Selatan sebagai tersangka.

Selain memeriksa tersangka, polisi juga akan memanggil majikan pelaku, yang merupakan rekan korban sesama dokter KOAS untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

DT, yang berprofesi sebagai sopir orang tua dokter KOAS junior, mengaku kesal terhadap korban. Kekesalan itu dipicu oleh jadwal piket libur Natal dan Tahun Baru yang disusun oleh korban yang diduga membuat majikan pelaku merasa keberatan.

Saat memberikan keterangan kepada polisi, tersangka menyampaikan penyesalan dan permintaan maaf atas tindakannya. Polisi masih mendalami kasus ini untuk memastikan motif dan kronologi kejadian secara menyeluruh.

#polisi #dokterkoas #aniaya

Baca Juga: Ribuan Peserta Meriahkan Industrial Run 2024 di Kawasan Industri Batang




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x