BANYUMAS, KOMPAS.TV - KPU Kabupaten Banyumas gelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara Pilkada 2024.
Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Desa Rempoah, Kecamatan Baturaden, pada Minggu (10/11/2024).
Simulasi dilakukan dengan kondisi riil atau menyerupai pelaksanaan pemilihan sebenarnya, termasuk tata cara pemungutan suara, jumlah pemilih, serta penggunaan surat suara yang sesuai dengan yang akan digunakan di Kabupaten Banyumas.
Pada simulasi kali ini, hanya terdapat satu pasangan calon, sehingga surat suara yang digunakan hanya mencantumkan gambar pasangan calon dengan kolom sebelahnya kosong.
Simulasi pemungutan suara juga melibatkan pemilih difabel.
Untuk memastikan pemilih difabel dapat memilih dengan nyaman, Panitia Pemungutan Suara (PPS) melengkapi Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan fasilitas yang memadai.
Fasilitas tersebut mencakup bilik suara prioritas atau bilik khusus, serta surat suara Braille untuk pemilih tuna netra.
Pemilih difabel juga diberikan informasi sesuai dengan kebutuhannya, untuk memastikan mereka memahami prosedur pemungutan suara dengan baik.
Petugas TPS juga dilatih untuk melayani pemilih difabel dengan cara yang sesuai, tanpa mengurangi privasi atau mengganggu hak mereka dalam menyalurkan suara.
Melalui simulasi ini, diharapkan dapat mengidentifikasi kendala yang mungkin terjadi pada setiap tahapan pemungutan suara, sehingga pada pelaksanaan Pilkada Serentak pada 27 November 2024, kendala-kendala tersebut dapat diatasi dengan cepat dan efisien.
Selain itu, simulasi ini juga menjadi media untuk sosialisasi dan edukasi bagi warga yang memiliki hak pilih, agar mereka lebih memahami prosedur pemungutan suara dan dapat berpartisipasi dalam proses demokrasi yang inklusif.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.