Kompas TV regional jawa timur

Tunda Agenda Sidang, Solidaritas Pengadilan Negeri Kota Malang

Kompas.tv - 8 Oktober 2024, 18:23 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG, KOMPAS.TV - Meski mendukung aksi yang dilakukan oleh sejumlah pengadilan negeri di Indonesia, namun pelayanan di pengadilan negeri kota malang masih berjalan. Di ruang sidang juga masih tetap dilakukan persidangan. Yoedi Anugrah, Humas Pengadilan Negeri Kota Malang menjelaskan, PN Kota Malang sejalan dengan rekan rekan hakim di Indonesia.

Namun dalam aksi tersebut pengadilan negeri kota malang tetap menjalankan sejumlah persidangan. Yoedi juga menjelaskan, meski tidak mengambil cuti bersama, sebagai bentuk dukungan, ada beberapa persidangan di Pengadilan Negeri Kota Malang yang harus ditunda hingga minggu depan. Hal tersebut dijelaskan Yoedi agar pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan.

"Kami memang mendukung aksi solidaritas hakim seluruh Indonesia, tapi kami tetap bersidang, kami sortir perkara-perkara tertentu yang tidak bisa ditunda tetap kamu berikan pelayanan kepada masyarakat," Kata Yoedi.

Yoedi juga menambahkan, adapun tuntutan dari para hakim dalam aksi ini adalah mengenai peningkatan gaji dan kesejahteraan hakim yang saat ini masih dibawah asn maupun pejabat negara lainnya 

Dengan aksi yang dilakukan oleh para hakim, Yoedi berharap agar pemerintah bisa lebih memperhatikan kesejahteraan para hakim.

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x