Kompas TV regional jabodetabek

Cek Samsat Keliling Hadir di 14 Lokasi Jadetabek Hari Ini Rabu 2 Oktober 2024

Kompas.tv - 2 Oktober 2024, 07:41 WIB
cek-samsat-keliling-hadir-di-14-lokasi-jadetabek-hari-ini-rabu-2-oktober-2024
Polda Metro Jaya kembali menggelar layanan Samsat Keliling (Samling). (Sumber: KOMPAS.com/Kurnia Sari Aziza)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Polda Metro Jaya bekerja sama dengan Dinas Pendapatan Daerah menghadirkan layanan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Keliling di wilayah Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jadetabek) pada hari Rabu (2/10/2024). Informasi ini disampaikan melalui akun media sosial TMC Polda Metro Jaya.

Layanan Samsat Keliling ini tersedia di 14 lokasi strategis di wilayah Jadetabek, memudahkan masyarakat untuk melakukan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) tahunan.

Namun, perlu diketahui bahwa layanan ini terbatas hanya untuk pembayaran PKB tahunan. Untuk perpanjangan STNK dan penggantian plat nomor kendaraan, masyarakat masih harus mengunjungi kantor Samsat terdekat.

Sebelum menggunakan layanan Samsat Keliling, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh pemilik kendaraan:

  1. Pastikan tidak memiliki tunggakan pajak lebih dari satu tahun.
  2. Siapkan dokumen yang diperlukan:
    • Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli dan fotokopi
    • Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) asli dan fotokopi
    • Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) asli dan fotokopi

Masyarakat diimbau untuk mempersiapkan dokumen-dokumen tersebut guna memperlancar proses pembayaran pajak kendaraan bermotor di gerai Samsat Keliling.

Baca Juga: BMKG Rilis Peringatan Dini Cuaca Ekstrem, Ini Wilayah Berstatus Waspada Rabu 2 Oktober 2024

Berikut jadwal dan daftar layanan Samsat Keliling hari ini Rabu 2 Oktober 2024 di Jadetabek.

  • Jakarta Pusat:
    • Halaman parkir Samsat Jakpus: 08.00-14.00 WIB
    • Lapangan Banteng: 08.00-14.00 WIB
  • Jakarta Utara:
    • Halaman parkir Samsat Jakut: 08.00-14.00 WIB
    • Halaman parkir Itali Mall Artha Gading: 08.00-14.00 WIB
  • Jakarta Barat:
    • Mall Citraland: 08.00-14.00 WIB
  • Jakarta Selatan:
    • Halaman parkir Samsat Jaksel: 09.00-15.00 WIB
    • Gudang Sarinah Cikoko Pancoran: 09.00-14.00 WIB
  • Jakarta Timur:
    • Halaman parkir Samsat Jaktim: 08.00-14.00 WIB
    • Pasar Induk Kramat Jati: 08.00-14.00 WIB
  • Kota Tangerang:
    • Pangkalan Busway Food Mosphere: 08.00-14.00 WIB
    • Ex City Mall Nambo Jaya: 08.00-14.00 WIB
  • Serpong:
    • Halaman parkir Samsat Serpong: 08.00-14.00 WIB
    • ITC BSD Serpong: 16.00-19.00 WIB
  • Ciledug:
    • Ruko Azores Perum Banjar Cipondoh: 09.00-12.00 WIB
    • Fresh Market Green Lake City Ketapang Cipondoh: 09.00-12.00 WIB
  • Ciputat:
    • Kantor Kelurahan Pondok Betung Ciputat: 09.00-12.00 WIB
    • Pasar Gintung Ciputat Timur: 09.00-12.00 WIB
  • Kelapa Dua:
    • Pasar Intermoda Cisauk: 08.00-14.00 WIB
    • Halaman G Town House Square: 08.00-14.00 WIB
  • Kota Bekasi:
    • Kantor Kelurahan Teluk Pucung: 08.00-13.30 WIB
  • Kabupaten Bekasi:
    • Ruko Robson Lippo Cikarang: 09.00-12.00 WIB
  • Depok:
    • Halaman parkir Samsat Depok: 08.00-14.00 WIB
    • Kantor Kecamatan Tajurhalang: 08.00-12.00 WIB
  • Cinere:
    • Halaman Pasir Putih Sawangan: 08.00-11.00 WIB




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x