Kompas TV regional berita daerah

Membentuk Karakter Anak-Anak Melalui Interaksi Sosial

Kompas.tv - 23 September 2024, 17:41 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI, KOMPASTV - Menjadi momen yang tak terlupakan bagi keluarga besar TK Sejahtera II, dengan adanya kegiatan family day di Alam Terbuka Di Salabinta Sukabumi. Kegiatan ini sebagai upaya langkah sekolah dan pemerintah dalam menekan angka stunting di Kota Sukabumi.

Saat ini pemerintah terus mensosialisasikan dalam penanganan stunting melalui pembelajaran pendidikan di usia dini. Acara ini juga menjadi bagian penting dari pelaksanaan program merdeka yang menjadi fokus kementrian pendidikan saat ini. Dengan demikian, terlihat jelas bahwa acara ini tidak hanya bersifat rekreasi semata, tetapi memiliki makna yang dalam dalam memperkokoh persatuan dan kesatuan dalam pendidikan.

Rangkaian games yang menarik menjadi daya tarik utama acara ini. Games yang disiapkan menjadi ajang kompetisi yang akan melibatkan semua pihak, mulai dari murid, orang tua murid hingga seluruh anggota keluarga yang hadir. Tak hanya sekedar hiburan, acara ini membawa nilai penting bagi setiap peserta.

Kebersamaan dan semangat persatuan yang terasa kuat menjadi poin penting. Pendidikan tak hanya terjadi di dalam ruang kelas, tetapi juga melalui interaksi sosial seperti ini menjadi kesempatan bagi anak-anak untuk belajar tentang kerjasama, sportivitas, dan juga interaksi yang baik.

Family gathering juga menggambarkan bahwa sekolah memiliki peran yang lebih besar daripada sekadar memberikan pengetahuan akademis. Acara semacam ini memainkan peran penting dalam membentuk karakter anak-anak, menjadikan mereka lebih baik.

Kegiatan ini menjadi contoh nyata bagaimana kolaborasi yang baik dapat membawa dampak yang luar biasa, terutama dalam mendukung perkembangan anak-anak, baik dari segi pendidikan maupun sosial.

 

Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.

Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi
TikTok : https://www.tiktok.com/@kompastvsukabumi




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x