KABUPATEN SEMARANG, KOMPAS.TV - Puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI-Polri (Pepabri), pada 12 September 2024, digelar di Monumen Palagan Ambarawa, Jawa Tengah, dan disemarakkan dengan pagelaran Sendra Tari Kolosal Palagan Ambarawa.
Menghadapi Pilkada 2024, Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Pepabri Jenderal TNI (Purn.) Agum Gumelar, menyatakan, Pepabri adalah organisasi yang mandiri dan berwatak pejuang serta bersifat netral, dengan tidak memihak kepada golongan maupun parpol mana pun.
Baca Juga: Gerakan “ Anak Abah Coblos 3 Paslon”, Anies: Kebebasan Berekspresi
Namun sebagai individu atau perorangan, anggota Pepabri memiliki kedudukan, hak, dan kewajiban yang sama dengan Warga Negara Indonesia (WNI) lainnya. Anggota Pepabri bebas menentukan pilihan politiknya. Pepabri akan bersikap netral secara kelembagaan pada pilkada serentak tahun 2024. Meski demikian, anggotanya secara individu bebas memilih sesuai hati nurani sesuai pilihannya.
Agum Gumelar menilai fenomena mantan pejabat tinggi TNI dan Polri, bertarung memperebutkan satu kursi kepala daerah di Pilkada 2024 merupakan hal yang wajar, karena beberapa purnawirawan TNI dan Polri ada yang mencalonkan diri menjadi kepala daerah.
Pepabri menyikapi kebebasan semua anggotanya untuk memilih sesuai hati nurani masing-masing. Demi terjaganya iklim demokrasi di Indonesia, kepada anggota Pepabri dan seluruh masyarakat diimbau agar tidak terpecah belah hanya karena perbedaan dukungan.
“Pepabri di mana pun dia berada, sebagai satu institusi, satu organisasi, harus bersikap netral. Akan tetapi, sebagai individu yang mempunyai hak, diberi kebebasan memilih. Silakan memilih sesuai hati nurani,” ucap Agum.
“Hanya saya harapkan, perbedaan dalam memilih ini harus berakhir ketika pilkada selesai. Kalau pilkada selesai, tidak ada perbedaan lagi. Hormati apapun yang menjadi keputusan demokrasi,” sambungnya.
Baca Juga: Pertunjukan Orkestra Mahasiswa SCU Semarang Curi Perhatian Penonton
Agum Gumelar menilai, fenomena banyak mantan pejabat tinggi TNI dan Polri bertarung di Pilkada 2024 merupakan hal wajar.
#pepabri #semarang #pilkada
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.