KAB. SEMARANG, KOMPAS.TV - Seorang anak dan ibunya tega menganiaya anak lain di Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Penganiayaan terjadi di rumah korban dan direkam oleh keluarga pelaku. Polisi lalu menyelidiki video yang viral di media sosial ini dan menahan dua orang, yakni seorang anak dan ibunya yang terlibat dalam tindak penganiayaan.
Polres Semarang menyebut penganiayaan dipicu oleh kesalahpahaman. Keluarga pelaku tak terima korban menuduh anak mereka ikut memancing di kolam ikan hingga emosi meluap dan berujung pemukulan.
"Kita Polres Semarang sudah menetapkan dua orang tersangka. Satu pelaku anak, satu dewasa. Kemarin sudah dilakukan diversi berdasarkan sipil peradilan anak. Latar belakangnya ada kesalahpahaman dimana seorang anak dari pelaku dituduh ikut mancing di kolam ikan. Karena tidak terima, mereka mendatangi anak tersebut sehingga dipegangi kemudian dilakukan pemukulan berulang kali oleh pelaku anaknya dan dibiarkan,” Jelas AKBP Ike Yulianto Wicaksono, Kapolres Semarang.
Karena melibatkan anak di bawah umur, berdasarkan sistem peradilan anak, upaya diversi akan dilakukan dalam kasus ini.
#penganiayaan #kabupatensemarang #viral
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.