Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Gurih dan Segar Kuahnya Beda, Soto Bebek Legendaris Klaten

Kompas.tv - 22 Juli 2024, 14:23 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

KLATEN, KOMPAS.COM - Soto disajikan dengan daging ayam atau daging sapi itu sudah biasa. Namun di Kabupaten Klaten, ada warung makan soto yang menyajikan soto dengan daging bebek. 

Sekilas penyajian soto bebek ini memiliki tampilan yang sama dengan soto pada umumnya. Seperti menggunakan tauge, irisan kol serta kuah kaldu bening. Tapi setelah anda menyantapnya, anda akan merasakan daging bebek yang empuk dan kaldu bebek yang kaya akan rempah-rempah.

Soto Bebek Bu Heri Danguran namanya. Berada di Desa Danguran, Kecamatan Klaten Selatan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Warung soto bebek legendaris Bu Heri ini menjadi pilihan warga untuk makan siang, warung Soto Bebek Bu Heri Danguran sudah ada sebelum tahun 1987, dan kini sudah dikelola oleh generasi ketiga.

Untuk bisa menyajikan daging bebek dengan tekstur yang legit dan sedikit manis, tidak terasa alot serta tidak berbau amis. Proses memasaknya memerlukan waktu setidaknya dua hingga tiga hari dengan bumbu bacem.

Setiap hari biasa, warung soto bebek legendaris ini bisa menghabiskan 10 hingga 20 ekor bebek. Namun jika memasuki musim liburan sekolah seperti saat ini, mereka bisa menghabiskan 25 ekor bebek lebih.

“Soto bebek ini yang jelas menggunakan kaldu bebek ya mas, nah itu yang membedakan kalo ayam dan sapi udah biasa nggih, nah kalo ini kita pakai kaldu bebek dan insya Allah tidak amis untuk kaldunya, kita punya resep sendiri. Yang jelas manis, legit, tidak amis kebanyakan yang pada bilang dari kustomer sih,” ujar Maryam Ulfah, pengelola warung Soto Bebek Bu Heri Danguran.


Yaniar Wiyani, salah seorang pelanggan mengaku kerap datang ke warung soto bebek legendaris ini. Karena soto bebek di sini memiliki rasa manis, gurih, dan segar yang menyatu dalam kuah kaldunya.

“Udah sering sih mas ke sini dan kebetulan saya lagi pingin soto jadi saya ke sini belinya sotonya, soto bebek. Kalo menurut saya, soto bebek itu beda gitu sama soto biasa. Kalo soto bebek kayak ada rasa manis-manisnya gitu, menurut saya bedannya di situ. Kalo yang lain biasanya soto itu khasnya kan ada yang asin gitu, kalau di sini lebih ke agak manis kaldu. Jadi ada ciri khasnya gitu,” jelas Yaniar.


Satu porsi soto bebek campur hanya dibanderol Rp9.000 dan Rp12.000 untuk soto pisah. Bagi anda yang penasaran dengan soto bebek, Warung Soto Bebek Bu Heri Danguran buka setiap hari mulai dari pukul enam pagi hingga lima sore.

#soto #bebek  #klaten




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x