BANYUMAS, KOMPAS.TV - Inilah Dwi Prihandono, seorang guru honorer yang juga menjadi Ketua Forum Guru dan Tenaga Kependidikan Wiyata Bakti (FGTPWB) Kabupaten Banyumas. Dwi, yang mengampu kelas 3 di SDN 3 Cirahab, Kecamatan Lumbir, Kabupaten Banyumas ini, telah mengabdi menjadi guru honorer selama 14 tahun 5 bulan, atau sejak tahun 2010 lalu.
Ayah dua anak ini, bersama sebanyak 1.095 guru honorer dan tenaga pendidik lainnya, berharap ada perhatian dari pemerintah untuk diangkat menjadi ASN PPPK. Sehingga, status mereka dalam mengabdi menjadi pendidik akan lebih jelas serta kesejahteraan juga akan naik.
Dwi dan ribuan rekan lainnya selama ini telah melakukan berbagai upaya, baik melalui dinas terkait, seperti Dinas Pendidikan ataupun dinas-dinas lainnya, dan juga Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, menyuarakan aspirasi mereka.
Selain itu, Dwi dan rekan-rekan juga terus berjuang agar kuota pengangkatan ASN PPPK di Kabupaten Banyumas dapat lebih banyak. Sehingga, pada akhir tahun ini, semua honorer dapat masuk dan diangkat menjadi ASN PPPK.
Dwi juga menyebut, dari sebanyak 1.095 guru dan tenaga pendidik honorer yang belum diangkat di Kabupaten Banyumas, lebih dari 50 persen telah mengabdi di atas 10 tahun, dan sisanya di bawah 10 tahun.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.