Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Pembangunan Dimulai, Lokasi Rumah Pensiun Presiden Jokowi Bakal Dijaga Paspampres

Kompas.tv - 28 Juni 2024, 08:09 WIB
pembangunan-dimulai-lokasi-rumah-pensiun-presiden-jokowi-bakal-dijaga-paspampres
Rumah pensiun Jokowi setelah tidak lagi menjabat sebagai presiden mulai dibangun. Lokasinya berada di Jalan Adi Sucipto, Colomadu, Karangayar, Jawa Tengah. (Sumber: KOMPAS.com/Yefta Christopherus Asia Sanjaya)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Desy Afrianti

KARANGANYAR, KOMPAS.TV - Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) akan melakukan penjagaan di lokasi pembangunan rumah pensiun Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Desa Blulukan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Informasi ini disampaikan oleh Kepala Desa Blulukan, Slamet Wiyono, pada Kamis (27/6/2024).

Lokasi rumah pensiun Jokowi di Blulukan, Colomadu, berjarak sekitar 5,5 kilometer dari kediaman keluarga Jokowi saat ini di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo.

Pembangunan rumah pensiun Jokowi telah dimulai pada Juni 2024 dengan penebangan pohon di lokasi. Selanjutnya, pihak kontraktor direncanakan akan membawa material masuk ke lahan pada Juli 2024.

Slamet menjelaskan bahwa tahap awal pembangunan akan fokus pada pembuatan kerangka rumah, dengan target penyelesaian pada tahun 2025.

Baca Juga: PKS Sebut Jokowi Tawarkan Kaesang ke Parpol Jadi Cawagub di Pilgub Jakarta 2024

“Jelas, nanti ke depan pasti Paspampres akan senantiasa melekat dengan area tersebut,” ungkap Slamet dikutip dari Kompas.com.

CV Tunas Jaya Sanur ditunjuk sebagai kontraktor yang akan membangun rumah pensiun ini. Slamet menegaskan bahwa penyelesaian pembangunan tidak akan bersamaan dengan berakhirnya masa jabatan Jokowi sebagai presiden.

Dalam persiapan pembangunan, Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) telah berkoordinasi dengan pihak terkait, termasuk Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Karanganyar, PLN, dan Telkom untuk mengatur infrastruktur di sekitar lokasi.

“Juga ada beberapa tiang listrik maupun telepon itu juga akan dikondisikan dengan pihak-pihak terkait dalam hal ini adalah PLN dan Telkom-nya,” kata Slamet.


Rencana pengerukan lahan juga akan segera dilaksanakan, meski tanggal pastinya belum ditentukan. Kegiatan ini akan melibatkan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) kepolisian untuk pengaturan arus lalu lintas.

Baca Juga: Viral! Ambulans Distop saat Rombongan Presiden Jokowi Lewat

Slamet mengungkapkan harapan warga Blulukan untuk dapat menjalin silaturahmi dengan Jokowi setelah beliau menetap di Colomadu. Kehadiran mantan presiden ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi perbaikan infrastruktur dan sarana-prasarana di desa tersebut.

"Dengan keberadaan beliau di wilayah kami, masyarakat Blulukan tentu merasa senang," ujarnya.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x