MALANG, KOMPAS.TV - Bagi anda penikmat soto, sepertinya kuliner di Malang Jawa Timur ini patut anda coba, yakni soto kambing
Soto Kambing Saben atau soto kambing sawah adalah satu warung soto kambing yang ada di Malang. Letaknya yang berada di area persawahan membuat warga menjuluki soto ini soto kambing sawah. Seperti namanya, warung ini hanya menyediakan satu menu yakni soto kambing.
Satu porsi soto berisi nasi, kecambah, koya, daging kambing dan disiram dengan kuah soto. Jika tidak ingin makan nasi, pembeli juga bisa menggantinya dengan lontong.
Meski terbuat dari daging kambing, namun soto ini tidak memunculkan aroma perengus khas daging kambing. Menurut Yeni Kristinawati sang penjual, cara mengolah daging kambing yang tepat bisa menghilangkan bau pada daging kambing.
Selain itu dalam proses memasak juga masih menggunakan cara tradisional yakni mengunakan tungku dan kayu sebagai bahan bakar.
"Biar tradisional aja kita menjaga yang tradisional, katanya beda kalo masakan yang di kompor sama di kayu itu beda," Terang Yeni.
Rasa yang khas pada soto kambing ini membuat warung ini tak pernah sepi pengunjung. Bahkan, sebagian besar dari pengunjung adalah pelanggan tetap.
"Cocok, kalaupun dimakan sini enak, dibawa balik juga enak, satu Minggu 4 kali 3 kali tergantung anak saya yang kecil itu," Kata Santi.
Setiap harinya, warung soto kambing ini buka mulai jam 10 pagi hingga jam 8 malam. 150 porsi soto kambing bisa terjual setiap hari, bahkan di hari libur seperti sabtu dan minggu penjualan bisa 3 kali lipat dari hari biasa.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.